Bulan Februari 2013 lalu SPIRITUAL BEGGARS sudah meluncurkan satu lagu anyar “Turn The Tide” dari album kedelapannya “Earth Blues”. Kini Michael Amott dkk merilis lagi sebuah lagu baru berjudul “Kingmaker”. Albumnya sendiri akan rilis pada 16 April 2013.
Sebuah klip anyar untuk lagu “Wise As A Serpent” juga sudah dirilis oleh SPIRITUAL BEGGARS pada pertengahan Maret 2013. Lagu ini dipilih sebagai videoklip karena ini merupakan lagu yang eksplosif dan sekaligus lagu terpendek di album anyar mereka. “Aku membuat videonya. Sementara AndersBjörler [gitaris At The Gates] melakukan editing. Kami senang dengan hasilnya. Dilakukan dengan semangat DIY, mentah dan otentik.” Kata Michael Amott.
Album “Earth Blues” digarap sejak setahun lalu. Setidaknya Michael Amott dkk mulai mengumpulkan materi lagu sejak Februari 2012. Sementara rekamannya dilakukan di Fat Guitar Studios di Swedia bersama produser Roberth Ekholm. Dua belas lagu pun dimasukkan ke dalam album baru ini. InsideOut Music akan menangani perilisannya.
Untuk artworknya, Amott mengaku mendapat idenya dari masa kanak-kanaknya sendiri. “Aku dapat idenya saat aku masih kecil, melihat sebuah poster dua orang kekasih sedang menatap sunset yang romantis di pantai. Tipikal hiasan kamar di era 70an. kemudian juga muncul ide nostalgia tentang yang disebut Era Atom. Ancaman nuklir nampaknya selalu ada di atas kepala kita. Aku ingin mengkombinasikan kedua gambaran masa kecil itu ke dalam sebuah gambar paradoks. Dan Per Wiberg mampu mewujudkan rasa melankolisnya secara sempurna.” Ujar Amott. Per Wiberg adalah keyboardist Opeth yang juga bermain di SPIRITUAL BEGGARS.
SPIRITUAL BEGGARS akan menggelar tur Eropa setelah merilis album barunya pada April mendatang. Selain Michael Amott [gitar] dan Sharlee D’Angelo [bass], band ini juga diawaki oleh Ludwig Witt [Firebird – Drums], Per Wiberg [Opeth – Keyboards] dan Apollo Papathanasio [Firewind – Vokal]. [Chimot/Banjarsari Underground]