Rage Against The Machine atau biasa disingkat dengan RATM, adalah sebuah band rap metal asal Los Angeles, California, Amerika Serikat. RATM sendiri dibentuk pada tahun 1991 oleh empat pemuda Los Angeles ini, yang terdiri dari Zack De La Rocha (rapper vokalis), Tim Commerford (bassist & backing vokal), Tom Morello (lead gitaris) dan Brad Wilk (drummer).
RATM terinspirasi dari heavy metal dengan gabungan hip-hop seperti Bambaataa (band Afrika), Public Enemy, Beastie Boys dan band crossover asal Belanda Urban Dance Squad. Band ini terkenal dengan lirik-lirik yang menyindir kearah politik yang banyak dalam lagu-lagunya.
Pada tahun 1992, RATM merilis album debut self-titled, yang menjadi sangat sukses secara komersial yang membawanya pentas di Lollapalooza Festival pada tahun berikutnya yakni 1993. Pada tahun 2003 album ini menduduki diurutan ke-368 dalam daftar majalah Rolling Stone dari 500 album terbesar sepanjang masa. RATM tidak merilis-merilis album selanjutnya sampai pada tahun 1996 merilis album kedua dengan judul 'Evil Empire' dan album selanjutnya disambung pada tahun 1999 dengan judul 'The Battle Of Los Angeles' diikuti dengan album terakhirnya 'Renegades' pada tahun 2000.
Dan pada tahun 2003 juga, album RATM yang berjudul 'The Battle Of Los Angeles' kembali menduduki urutan ke-426 dalam daftar yang sama, yaitu majalah Rolling Stone. Selama awal sembilan tahun band ini berjalan, mereka menjadi band yang terpopuler dan band yang berpengaruh dalam sejarah musik, menurut wartawan musik Collin Devenish. Dan RATM juga menduduki urutan ke-33 dalam 100 artis terbaik dan hard rock terbaik menurut dalam catatan VH1. Dan RATM juga sangat mempengaruhi terhadap munculnya aliran nu metal pada akhir1990'an.
Perpecahan terjadi ketika Zack De La Rocha keluar dari band, menyebabkan anggota RATM lainnya membentuk band baru yaitu Audioslave dengan mantan band Soundgarden Chris Cornell. Sebelum bubarnya Audioslave pada tahun 2007, band telah merilis sebanyak tiga buah album. Pada tahun yang sama mereka mengadakan reuni band dan bermain bersama di Coachella Valley Music And Arts Festival untuk pertama kalinya selama tujuh tahun terakhir. Band ini bermain bersama sampai pada tahun 2011 dan pada akhirnya tahun 2014 ini, band menyatakan untuk berhenti dan tidak akan bermain bersama kembali maupun untuk menyaipkan materi baru albumnya.
Meskipun band legenda ini telah berhenti dengan waktu yang tidak menentu, tetapi kita masih ingat dalam lagu-lagu terbaiknya, aksi-aksi terbaiknya dalam vokal dan instrument. Dan kini Banjarsari Underground akan menyajikan lagu- lagu terbaik dari band 'Killing In The Name' ini, yaitu RATM!. Berikut dibawah ini lagu-lagu tersebut.