Hallowe'en atau biasa disebut Halloween adalah sebuah perayaan malam tanggal 31 Oktober, terutama dirayakan di negara Amerika Serikat. Tradisi ini sendiri berawal jauh dari benua Amerika yang tepatnya di benua Eropa yaitu Irlandia.
Bagi para musisi rock atau metal, pesta Halloween tidak harus menunggu tanggal 31 Oktober, itu karena band-band berkostum ini setiap aksinya selalu mengenakan layaknya pesta Halloween. Dan siapakah yang layak sebagai pemimpin band halloween menurut anda? Mari kita simak satu persatu, dimulai dari urutan ke-10.
NO 10. BEHEMOTH
Death metal asal benua eropa yaitu Polandia, Band Behemoth tampil sangat menyeramkan dan terlihat sebagai hantu dari kegelapan.
NO 9. MARILYN MANSON
Siapa yang tidak kenal Marilyn Manson? pastinya sudah pada tahu, siapa dia dan bagaimana penampilan dia? Marilyn Manson dikenal dengan dengan pesona panggungnya yang selalu nyentrik. Brian Hugh Warner atau biasa dikenal Manson, tidak heran jika penampilan yang begitu pucat, eyeshadow, lipstik dan aksesoris lainnya, menjadikan dia sebagai raja kegelapan.
NO 8. DIMMU BORGIR
Black metal asal Norwegia kehadirannya dikenal sebagai Dimmu Borgir. Dimmu Borgir yang berarti kota kegelapan atau benteng kegelapan, band ini diberi nama setelah daerah berbentuk unik dari bidang lava yang disebut Dimmuborgir.
NO 7. THE MISFITS
The Misfits mengenakan cat wajah putih dan berbagai riasan untuk waktu yang sangat lama. Glenn Danzig yang tidak lagi bersama band, membuat Jerry Only dan geng tidak memberi tanda-tanda akan berakhirnya band dalam waktu yang dekat. Band ini sendiri dikreditkan sebagai merintis penggabungan punk rock dan genre musik lain dengan dipengaruhi citra horor tersendiri.
NO 6. HOLLYWOOD UNDEAD
Meskipun Hollywood Undead satu-satunya grup rock rap, tetapi Undead tidak kalah hebatnya dengan bend-band metal lainnya. Undead sendiri mempunyai hits lagu-lagu yang begitu menawan seperti 'Young' dan 'Undead'. Dalam personel Hollywood Undead memiliki panggilan nama seperti Funny Man, Johnny 3 Tears, J-Dog, Da Kurlzz, Charlie Scene dan Danny.
NO 5. KING DIAMOND
Di usia yang matang 55 tahun, King Diamond dan penyanyi Mercyful Fate tidak hanya memiliki cat wajah yang mengagumkan saja tetapi juga merupakan menjadi nominasi Grammy Artis. Rocker Denmark ini telah melihat tanda tangan selama beberapa dekade.
NO 4. MUSHROOMHEAD
Mushrromhead memiliki beberapa topeng yang sangat rumit yang sesuai dengan nama samaran masing-masing anggota seperti Jeffrey Nothing, J Man, Shmotz, Skinny, ST1TCH, Waylon, Chruch, Dr. F dan Roberto Diablo. Mushroomhead menciptakan karakter seperti ini untuk memisahkan diri dari proyek-proyek musik lainnya, serta untuk mengabaikan kesalahpahaman tentang musik. Bahkan ada situs khusus yang mendedikasikan untuk personas ini. Lihat Masker disini.
NO 3. KISS
Sudah pada tahu dengan band satu ini? jawabnya pasti sudah pada tahu. Ya, Kiss sebuah band legenda asal Amerika Serikat ini sudah sangat akrab dengan make-up diwajahnya. Kiss terakhir kelihatan tanpa menggunakan make-up nya disebuah acara lokal pada tahun 1980-an.
NO 2. SLIPKNOT
Jika kita berbicara tentang band bertopeng, kita akan sadar dan akan langsung tertuju pada band satu ini, ya Sllipknot. (band favorit saya sejak SD) :D.
Meskipun Slipknot berada diurutan no-2, kami menuliskan tanpa editan urutan dan menghargai dari sumber terpercaya kami.
Slipknot dan topeng sudah terpadu sejak lama dan selalu berubah-rubah setiap periode albumnya, meskipun hanye sebagian yang berubah. Citra topeng yang jauh lebih baik dari kepribadiannya sendiri. Sang frontman Corey Taylor dikutip mengatakan "Ini cara kami menjadi lebih akrab dengan musik. Ini cara bagi kita untuk menjadi sadar siapa kita dan apa yang kita lakukan diluar musik".
NO 1. GWAR
Meskipun asing di Indonesia, mungkin beberapa pencinta musik cadas pasti kenal sama band yang satu ini, ya Gwar. Gwar sebuah band heavy metal, crossover thrash dan comedi rock ini berasal dari kota Richmond Virginia Amerika Serikat.
Makhluk luar angkasa ini sangat berbeda dengan band-band bertopeng lainnya, Band kreatif ini terinspirasi dari dunia fiksi belaka. Kostum sang vokalis lah yang begitu besar dan begitu rumit untuk dikenakan. Gwar sendiri mempunyai panggilan nama yang aneh setiap personel anggotanya seperti Oderus Urungus, Pustulus Maximus, Balsac the Jaw of Death, Beefcake the Mighty dan favoritku Jizmak Da Gusha.
Sekian postingan dari saya, mohon maaf jika ada salah-salah kata, mohon maaf jika band-band bertopeng favortimu yang tidak dimasukan dalam deretan 10 Band Yang Selalu Berpenampilan Halloween. Dan silahkan apa pendapat kalian, penilaian kalian terhadap postingan kami kali ini. Terima kasih [Banjarsari-Underground]