Bowling For Soup atau sering ditulis ¡Bowling For Soup! atau disingkat BFS adalah kelompok band pop-punk yang pada awalnya dibentuk di Wichita pada tahun 1994, namun kini mereka berbasis di Denton, Texas, Amerika Serikat Bowling For Soup sangat dikenal dengan single lagunya yang berjudul "Girl All The Bad Guys Want" sekaligus single lagu yang masuk dalam nominasi di Grammy Awards pada tahun 2003.
Bowling For Soup memiliki asal usul di kota kecil utara Texas yaitu di Wichita Falls, dimana sang vokalis Jaret Reddick telah saling mengenal dengan rekannya Chris Burney ketika masih duduk sebagai mahasiswa pada tahun 1986. Secara komersial mereka dibesarkan oleh musik-musik seperti Quiet Riot, Ratt dan Motley Crue yang juga dipengaruhi oleh band-band punk rock seperti Zippier, Ramones dan kemudian Green Day.
Dengan terbentuknya band pada tahun 1994, dalam formasi ini yang terdiri dari Jaret Reddick, Chris Burney, Erik Chandler dan Gary Wiseman sejauh ini telah merilis sebanyak dua belas album studio, termasuk album terbarunya yang berjudul 'Lunch. Drunk. Love' yang dirilis pada tahun 2013 melalui Que-so Records. Sekian terima kasih cerita tentang Bowling For Soup, untuk lebih details, lengkap dan ingin memahami mereka, silahkan kunjungi website resminya disini. Kini saatnya Banjarsari Underground akan kembali menyajikan lagu terbaik dari BFS, berikut dibawah ini untuk selengkapnya.